PENANDATANGANAN MEMORANDUM OF UNDERSTANDING (MoU)

Alhamdulillah Rabu (21/6) hari ini SMKN 1 Nagan Raya meneken MoU atau nota kesepakatan kerja sama dengan beberapa perusahaan yang bergerak bidang pertambangan dan energi yang beroperasi di Nagan Raya.

Selama ini perusahaan-perusahaan banyak dikeluhkan masyarakat tentang perekrutan tenaga kerja, tapi harus kita pahami juga bahwa perusahaan membutuhkan tenaga kerja yang memiliki skill, tanpa itu pastinya tidak diterima oleh pihak perusahaan.

Oleh sebab itu, dengan dibukanya konsentrasi jurusan baru Teknik Instalasi Tenaga Listrik dan Geologi Pertambangan di SMKN 1 Nagan Raya yang telah melakukan MoU dengan pihak perusahaan, diharapkan dapat menjawab persoalan tentang ketenagakerjaan.

Bukan itu saja, berdasarkan data yang dimiliki, penandatanganan MoU antara institusi pendidikan dengan pihak perusahaan tambang dan listrik seperti perjanjian antara SMKN 1 Nagan Raya dengan beberapa perusahaan dan difasilitasi oleh pemerintah daerah merupakan MoU pertama di Provinsi Aceh.

Dengan adanya MoU ini, kita berharap nantinya Sumber Daya Manusia (SDM) yang ada Nagan Raya memiliki kemampuan yang dibutuhkan oleh perusahaan, sehingga tidak lagi mengeluhkan tentang persoalan warga sekitar tidak diterima bekerja di perusahaan.

Kemudian, tidak tertutup kemungkinan SDM Nagan Raya juga dapat mendirikan perusahaan sendiri dan memanfaatkan Sumber Daya Alam (SDA) yang dimiliki Nagan Raya, sehingga bisa membuka peluang kerja untuk generasi selanjutnya.

Saya yakin SDM Nagan Raya memiliki kemampuan yang luar biasa, dengan adanya konsentrasi yang baru dibuka oleh SMKN 1 Nagan Raya dan telah melakukan MoU dengan pihak perusahaan, maka dimungkinkan anak-anak kita akan menjadi generasi yang gemilang.

Mari Bangkit Menuju Nagan Raya BEREH.